Monitoring dan Evaluasi Talenta GLN Gareulis Jawa Barat

"GLN Gareulis Jawa Barat"

2 min read


SAMBASNEWS.id
- Hari Jumat, 9 Februari 2024 dilaksanakan monitoring dan evaluasi oleh tim GLN Gareulis Provinsi Jawa Barat. Kegiatan ini dihadiri oleh Bunda Literasi sekaligus Ketua GLN Gareulis Jawa Barat, Hj. R. Yulia Yulianti, M.Pd., Ketua GLN Gareulis Kabupaten Bandung Hj. Euis Hasanah. S.Pd., M.M.Pd.,  Bunda Literasi Kecamatan juga tim penggerak PKK dan literasi tingkat RW di Desa Buah Batu.

Bertempat di SMPN 2 Bojongsoang, Komplek GBI Blok F Desa Buah Batu Kecamatan Bojong soang. Berdasarkan keputusan Tim Monev GLN Gareulis Kabupaten Bandung, ada dua peserta perorangan, 3 peserta GLS SD, 3 Peserta GLS SMP, dan 3 peserta GLS SMA/SMK juga 1 peserta dari GLM.


Pada kesempatan ini SMKN 2 Baleendah mendapatkan kehormatan karena terpilih sebagai Sekolah Inspiratif Literasi Kategori SMK di Kabupaten Bandung dan sebagai sekolah terbaik Tantangan Literasi Nusantara (TALENTA) dan dinyatakan lolos memenuhi tantangan dari bulan Januari sampai Desember 2023.

Ketua GLS SMKN 2 Baleendah, Hj. Farida Tahar, M.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan Talenta ini merupakan tahun kedua SMKN 2 Baleendah dan berharap bahwa tahun ini bisa mewakili kebupaten Bandung ke tingkat Nasional. Tim GLS SMKN 2 Baleendah terdiri dari tiga orang guru yaitu, Amalia Wulandari, S.Pd., Irma Dwi Mawarni, S.Pd.,  Rani Hairunnisa, S.S.I., dan enam orang siswa yang terdiri dari Anjani Nitami Sunarya (XI TJKT 1), Azkiya Indriyani (XI Kuliner 2), Ismawati (XI DPB 3), Lailatul Hasanah (X Kuliner 2), Pelisa Pebriana (X TKI 3) Reigy Ichsan Musafa (X TJKT 3). Tim GLS SMKN 2 Baleendah telah menyelesaikan tantangan literasi selama 10 bulan berupa tantangan membaca dan meriviu 15 buku, membaca Al Qur'an, membuat pantun, puisi, cerpen, carpon, best practice, melakukan kunjungan ke pustaka, melakukan pameran Literasi, pembuatan Buku Antologi Bunga Rampai Semangkuk Cinta Ibu dan kegiatan lainnya.

Pada kegiatan monitoring ini juga, perwakilan GLS SMKN 2 Baleendah menampilkan bakatnya berupa Speech The Lack of Interest in Reading Among The Younger Generation dan musikalisasi puisi oleh Ismawati dan Pelisa Pebriana dengan judul Dear Ibu karya Asaindara.

(Mang Sambas)

Posting Komentar